Tips: Cara membuang sampah dengan benar

Begitu banyak masyarakat yang kurang peduli dengan adanya sampah bahkan ada beberapa orang yang pernah saya temui telah membuang sampah dengan cara melempar di jalanan "Dari dalam mobil" lalu pantaskah cara itu? "tentu saja tidak pantas dan tidak perlu dicontoh". maka dari itu kita harus mempunyai rasa peduli tentang keberadaan sampah tersebut.

Tips membuang sampah ini merupakan cara yang amat sederhana untuk kita lakukan, maka dari itu kita jangan malas malasan membuang sampah bekas di tempat yang semestinya atau seharusnya sampah itu berada, contohnya membuang sampah rumah tangga.

Cara membuang sampah dengan benar pada tempatnya

Kita bisa membuang bekas sampah rumah tangga dengan cara mengelompokkan atau memilih mana sampah yang terbuat dari plastik, beling kaca, besi maupun sampah sampah basah dan usahakan untuk di pisahkan.

Jenis bahan tempat yang bisa di gunakan untuk menampung sampah rumah tangga.

 

  • Siapkan drum bekas yang tidak terpakai atau anda bisa membuat tempat dengan memanfaatkan botol galon bekas, siapkan dua tempat yang mana tempat sampah yang satu di beri tanda atau warna berbeda contohnya warna hijau dan kuning.

Langkah langkah untuk membuang sampah yang benar adalah

  • Kumpulkan sampah kering "kaca,botol,plastik dll" dan buanglah pada tempat sampah yang berwarna kuning.
  • Untuk sampah basah yang sudah terkumpul buanglah ke tempat sampah yang di beri warna hijau.
  • Jenis sampah basah kita juga bisa membuag sampah dengan cara menimbun di dalam tanah saja karena sampah basah mudah sekali untuk terurai.
  • Untuk jenis sampah kering kita juga bisa memanfaatkan sampah tersebut untuk di jual, pilih bahan bahan sampah apa saja yang bisa di daur ulang ataupun bisa di gunakan untuk kerajinan tangan.

Dampak membuang sampah yang tidak tepat pada tempatnya adalah

  • Sampah akan mengakibatkan pencemaran lingkungan.

Dengan membuang sampah yang benar pada tempatnya tentu saja akan membuat hidup kita bebas dari penyakit.

Terima Kasih Telah Berkunjung Di SindoGlamor blog ini berisi tentang informasi terkini dan menyediakan kumpulan resep masakan indonesia,kesehatan dapatkan juga kumpulan biodata artis,tips cara memasak dan informasi seputar batu akik.

إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم